Save point, commit, rollback, view dan Join table pada oracle

Laporan Pendahuluan & Laporan Akhir Minggu 2 Oracle




Laporan Pendahuluan  M2 ( Oracle ).

1. apa itu view ? berikan contoh dari view.
2. apa itu join table ? berikan contoh dari join table.

Jawab :

1. View adalah 
suatu perintah pada sql yang digunakan untuk mempresentasikan sub himpunan dari data yang berasal dari satu atau lebih table.

view merupakan hasil dari perintah SELECT yang berupa table virtual yang berfungsi untuk mempermudah dalam pembatasan pada pengaksesan guna kemanan data.

Kegunaan dari view adalah :
Membatasi akses database
Membuat query kompleks secara mudah
Mengijinkan independensi data
Untuk menampilkan view (pandangan) data yang berbeda dari data yang sama.

Cara membuat view :
Untuk membuat view kita dapat menggunakan perintah view dengan format seperti dibawah ini :

CREATE VIEW view_name[(column_list)] [WITH ENCRYPTION] AS select_statement [WITH CHECK OPTION]


2. Join table adalah

Join merupakan sebuah operasi yang digunakan untuk mendapatkan data gabungan dari dua tabel atau lebih. Operasi ini digunakan dalam perintah SELECT dan biasanya dipakai untuk memperoleh detail data dari tabel-tabel yang saling terkait (memiliki relasi).
Operasi JOIN pada Oracle, yaitu :

Berdasarkan tanda pembanding pada klausa where:
1.Equi Join
2.Non-Equi Join

Berdasarkan data yang dihasilkan:
1.Inner Join
2.Outer Join
3.Self Join

Join antara dua tabel memerlukan kondisi join yang digunakan untuk menghubungkan data darai satu tabel ke data yang ada di tabel lain. Kondisi join didefinisikan pada klausa WHERE. [1]



Laporan Akhir M2 ( Oracle ).


1. buatlah table seperti di bawah ini :
--------------------------------------
| NIS |     Nama     | UTS | UAS |
|------|--------------|-------|------|
|        | Anto           |         |        |
|        | Anis            |         |        |
|        | Susanto      |         |        |
|        | Susanti       |         |        |
|        | Antoni         |         |        |
--------------------------------------

2. Isi record pada tabel di atas.
3. Save point pertama.
4. Isi UTS susanti dengan nilai 50.
5. Delete record yang Uas di bawah 51.
6. Rollback pertama
7. Commit.




Jawaban :

1. membuat table


create table mhs1(Npm char(8) not null primary key, nama char(30) not null, uts float(5) not null, uas float(5) not null);
desc mhs1 ;



keterangan :
membuat table dengan nama table mhs1, yang berisi atribut Npm, ama, uts dan uas. dengan type data float untuk uts dan uas agar dapat di gunakan untuk penghitungan dengan hasil koma.

2. Mengisi record.
 isi record pada tabel di atas sesuai nama yang sudah di tentukan, begitupun seperti sayarat nomor 4 yaitu nilai susi yang 50. dengan perintah seperti ini :


insert into mhs1 values('10111112','anto',80,90);
insert into mhs1 values('10111112','anis',70,90);
insert into mhs1 values('10111113','susanto',65,70);
insert into mhs1 values('10111114','susanti',50,40);
insert into mhs1 values('10111115','antoni',75,80);
select* from mhs1;



Keterangan :
dengan menggunakan perintah insert into mhs1 values, kita dapat memasukan nilai kedalam table mhs1 dengan nilai yang sudah kita tentukan sebelumnya, lalu tampilkan tabel tersebut dengan perintah select* from mhs1.

input record cara ke 2 dengan menggunakan input box dengan perintah :


insert into mhs1 values('&npm', '&nama', &uts, &uas);
insert into mhs1 values('&npm', '&nama', &uts, &uas);
insert into mhs1 values('&npm', '&nama', &uts, &uas);
insert into mhs1 values('&npm', '&nama', &uts, &uas);
insert into mhs1 values('&npm', '&nama', &uts, &uas);
select* from mhs1;





 keterangan :
perintah & menyebabkan kita dapat meninput menggukan inputbox, input sesuai dengan keterangan yang sudah di sediakan dan pastikan anda mengklik continue yang ada di dalam frame. bukan yang di bawahnya.



3. save point record.


savepoint pertama;
select* from mhs1;



keterangan :
jika berhasil melakukan save point, maka akan muncul keterangan "Savepoint created".

5. delete record dengan kondisi uts di bawah 51.


delete mhs1 where uts <51;
select* from mhs1;




Keterangan :
perhatikan record bernama susanti telah menghilang karena nilai utsnya di bawah 51.

6. Rollback pertama.


rollback to pertama ;
select* from mhs1;



7. Commit.


commit;
select* from mhs1;



Keterangan :
jika perintah commit berhasil maka keterangan yang akan muncul adalah "Commit complete".

Sumber :
[1] Hoho Nugroho, "Oprasi Join pada oracle". diakses 10/04/2014

Jika ada link yang rusak atau Request silahkan menuju ke link ini : DISINI, Terimakasih sudah datang dan membaca artikel kami. Sertakan link sumber untuk menghargai karya cipta orang lain :)

0 comments:

Posting Komentar

Dilarang Menggunakan Bahasa Yang Kotor Dan Berbau SARA
jika ada link yang rusak atau request silahkan menuju ke link ini : DISINI

Total Tayangan Halaman